Trafik organik merupakan sumber visitor terbaik blog kita. Trafik organik pula yang akan menjadikan blog kita semakin kuat di SERP Google. Maka, bisa mendapatkan trafik organik tinggi menjadi syarat wajib bagi Anda jika ingin website yang Anda kelola berada di posisi halaman pertama Google.
Namun sayangnya, untuk mencapai trafik oraganik tinggi di SERP banyak metode yang tidak dilakukan secara konsisten; iya, secara kontinu. Kebiasaan para Sobat blogger inilah yang seharusnya lekas dibuang jauh-jauh. Karena pada dasarnya, kebiasaan yang kurang baik akan menjadi penyebab kegagalan ke depannya.
Salah satu contoh kebiasaan buruk blogger saat ini adalah suka melakukan copas alias copy paste artikel blog orang lain. Mereka sejatinya memegang semboyan kuat, yakni dengan update artikel secara konsisten, tiap hari, akan meningkatkan trafik pengunjung. Namun sayangnya, semboyan tersebut tidak diimbangi dengan cara memperoleh konten yang ia publish, yakni copas.
Apakah Sobat sudah tahu bahaya copy paste artikel orang lain? Apakah Sobat menyadari, bahwa dampak negative copas artikel orang lain bisa berpotensi buruk bagi blog Anda di SERP Google, juga berpotensi bakal di depak si Mbah Google di SERP?
Nah, salah satu gambaran tersebut setidaknya cukup memberikan inspirasi bagi kita semuanya, bahwa menjadi seorang blogger sejati itu tidaklah mudah, perlu perjuangan, wajib belajar tentang segala hal, minimal sesuai dengan bidang yang Anda tekuni dan minati saat ini.
Beberapa bulan sebelum tahun baru 2018 ini, secara komprehensif Google sebenarnya selalu memperbaui Algortima mereka. Selain fokus terhadap kualitas konten yang disajikan oleh berbagai situs di seluruh dunia, Google juga intens meningkatkan mutu sajian dari situs yang mereka pilih bisa relevan terhadap keinginan user. Olehkarena itu, kualitas blog yang Anda kelola benar-benar menjadi hal yang harus diperhatikan secara mendalam.
Maka dari itu, saya mencoba merumuskan beberapa hal yang semestinya bisa dicoba dan dilakukan secara maksimal oleh Anda sekalian.
Baca juga: 3 Trending Topik SEO 2018 (fresh update)
5 Cara Wajib Dilakukan untuk Memperoleh Trafik Organik Tinggi
Berikut ini adalah beberapa langkah, cara wajib yang mestinya dilakukan oleh para blogger jika ingin memperoleh trafik tinggi di SERP:
1. Perbaiki desain blog Anda
Kenapa desain blog menjadi point pertama yang jarang diperhatkan para blogger? Desain blog itu, ibaratnya sebagai sebuah rumah yang Anda tempati. Rumah itulah yang Anda gunakan sebagai tempat show room mobil dengan branding terkenal. Nah, apabila rumah tersebut tidak Anda perbaiki sesuai dengan fungsi utama tempat jualan mobil merek ternama, apakah para pembeli akan percaya dengan kualitas branding yang Anda tawarkan?
Itulah sebenarnya, konsep desain blog Anda menjadi kunci awal ketertarikan visitor blog Anda. Pola pengelolan tata letak header, menu navigasi, konten artikel, sidebar, social media sharing button, related post, footer, form contact etc harus Anda sematkan di dalam blog Anda. Tak kalah penting lagi, pilihlah template responsive desain/mobile friendly. Jangan sampai memilih theme klasik yang tidak responsive.
Selain dari sisi home face, internal face juga sangat penting. Maksud internal home face yang saya maksud adalah pola tampilan desain artikel. Pengaturan ukuran dan warna font judul, heading, subheading, bullet numbering juga perlu diperhatikan. Jarak antar kalimat (space line) menjadi syarat user friendly bagi robot pembaca, yakni dinamakan scrannable.
Nah, hal inilah yang jarang sekali diperhatikan.
Baca juga: 10 Cara Membuat Artikel SEO 2018 Agar Rangking 1 Google
2. Biasakan melakukan riset keyword sebelum posting artikel
Riset keyword memang dianggap pekerjaan rumit bagi kebanyakan blogger. Perlu menyiapkan tools ini itu, perlu kecermatan dalam menganalisa peta persaingan competitor dan masih banyak lagi, dan itu adalah bagian pekerjaan pokok yang sejatinya banyak manfaatnya.
Namun, lagi-lagi urusan keyword research bukanlah pekerjaan yang bisa dilakukan kebanyakan blogger. Banyak yang merasa hal itu sebuah rutinitas membosankan yang tak kunjung memberikan hasil sesuai harapan, endingnya “wegah” dan stagnan. Pola seperti inilah yang sering kali menghinggapi perasaan saya, Anda juga.
Ironinya, jika kita bisa memanfaatkan salah satu metode SEO terbaik melalui riset kata kunci secara tepat, kita akan memperoleh hasil yang luar biasa. Contohnya saja jika Anda adalah seorang Programer dan analisator sebuah perusahaan, dan Anda membuat sebuah website dengan topik keahlian yang Anda miliki, dan selanjutnya situs Anda tersebut bisa rangking 1 laman pertama Google, kira-kira apa yang akan terjadi dengan diri Anda?
Manfaatnya jelas banyakbanget; Job datang silih berganti; pendapatan naik secara drastis; para presiden direktur perusahaan besar semakin familiar dengan Nama Anda dan masih banyak lagi keuntungan yang Anda dapatkan.
Nah, fikiran-fikiran membosankan itulah yang harus Anda buar jauh-jauh. Kegigihan saat ini akan menjadi sumber rejeki duniawi yang akan Anda dapatkan kemudian, dan salah satu caranya dengan melakukan metode SEO basic content melalui riset keyword (analisa kata kunci).
Metode research keyword dapat Anda lakukan dengan menggunakan tools apapun, baik berbayar/premium maupun gratisan, atau bahkan tanpa melalui alat apapun alias mengandalkan analisa langsung.
Dari hasil analisa peta persaingan yang Anda dapatkan, silakan lanjutkan membuat konten sesuai data yang sudah diperoleh tadi. Usahakan memilih peta persaingan rendah namun visitor tinggi. Apakah ada kategori tersebut?
Jawabannya ada.
Ingat, kompetitor kita tidak hanya sesama bloger lokal, namun juga kompetitor global, seperti perusahaan-perusahaan besar; tengok saja detik, kaskus, kompas dll. Itu adalah sampel sederhana, kompetitor blog dengan niche berita.
3. Submit artikel ke webmaster tools
Pada dasarnya, setiap artikel yang kita update dan publish di blog secara perlahan akan diirayapo dan diindex oleh robot, walaupun ada juga yang terdepak dari persaingan. Kemudahan Google bot dalam melakukan scanning juga tergantung dari konten yang kita buat, dan itu sudah saya jelaskan pada poin kedua di atas. Jika kita sudah faham akan hal itu, maka setidaknya pola pembuatan konten juga menyesuaikan pola kinerja algoritma mesin pencari.
Nah, guna membantu dalam mempercepat kinerja Google bot, cara terbaiknya adalah dengan melakukan submit url artikel ke webmaster tools Google. Submit url ini ibaratnya sebagai sebuah pola komunikasi bahan mentah (ibarat proses produksi) pada Chanel receiver yang menerimanya. Nah, Google bot yang bekerja secara real time ini akan menelaah secara mendalam pada url tadi, kemudian discranning secara keseluruhan isi di dalamnya.
Sampai pada titik terakhir proses scanning, hingga akhirnya muncullah penilai Google pada url tersebut, apakah laik mendapatkan Poin terbaik di laman pertama Google, atau hanya pada nomor 2,3 atau ke halaman selanjutnya. Semua proses pemeringkat tersebut tentunya juga disandingkan dengan berbagai situs lain dengan melihat kueri kata kunci yang diharapkan user, sehingga Google memilih sebuah alamat konten yang isinya benar-benar sesuai dengan instruksi user melalui keyword yang diketikkam di search button/colum.
Proses yang terlalu panjang jika diceritakan sehingga saya ringkas tersebut terjadi secara real time dan melalui tahap yang begitu cepat. Maka, metode submit url konten ke webmaster tools Google menjadi salah satu langkah awal guna memberikan signal (transmiter signal) ke Google Bots. Endingnya, jika proses Crawling dan indexing yang dilakukan Google bot bisa berjalan secara maksimal pada “konten yang Anda buat”, maka kemungkinan besar akan segera tampil di hasil pencarian Google yang ditampilkan kepada User. Perkara muncul di nomor/rangking berapapun, maka kualitas konten menjadi jawabannya.
Semakin tinggi peluang terindeks Google, maka jalan untuk menjadi nomor satu Google semakin terbuka, targantung suksesnya langkah pertama dan kedua yang Anda lakukan sebelumnya.
4. Mulailah menerapkan Metode Marketing melalui Promosi
Promosi konten merupakan salah satu bentuk pemasaran efektif menaikkan jumlah visitor. Selain menjadi daya dorong kedua popularitas blog Anda, media marketing yang tepat juga mampu melayangkan branding unggulan secara komprehensif.
Salah satu cotoh media marketing yang saat ini marak digunakan para blogger adalah FB Ads. Dengan menetapkan jumlah anggaran tertentu, kita bisa menargetkan calon viewer. Tidak hanya itu, setting demografi secara terarah juga bisa kitavatur, misalnya jenis gender maupun umur. Dari situ saja, bahkan tanpa melalui blog, kita juga bisa berjualan produk secara masal.
Nah, sisi positif itulah yang hendaknya kita manfaatkan secara maksimal. Tidak hanya mengandalkan blog, namun media lainnya juga kita optimalkan.
Apakah hanya Facebook Ads?
Tentu saja tidak. Saat ini sosial media sudah berkembang pesat. Pola share dan update konten baik berupa video, image sudah melebihi tenarnya media teks. Baik Instagram, mauoun FB Ads, sama-sama telah menyematkan fitur update video online, dan lagi-lagi user dimudahkan untuk melakukan promosi secara real time.
5. Berdo’a
“Addu’a muhul ‘ibadah”, do’a adalah intinya ibadah. Semboyan ini juga bisa kita jadikan pijakan. Terlihat tidak setenar poin pertama hingga ke-4, namun kekuatan doa menjadi senjata mutakhir selanjutnya.
Keberhasilan seorang blogger juga dinilai dari keberhasilan dia dalam melaksanakan segala keimanannya kepada Tuhannya, “semboyan ku sih, hehe”.
Setidaknya itulah 5 cara wajib yang harus dilakukan para Blogger jika memang ingin memperoleh trafik organik tinggi di Google. Semoga bermanfaat, dan jangan lupa share dan follow Group Forum Blogger Indonesia. Apabila ada kata yang kurang berkenan, Beta minta maaf.😀