Nulisku Motivasi Blogger 4 Manfaat Update Artikel Blog Setiap Hari yang Jarang Dijalankan

4 Manfaat Update Artikel Blog Setiap Hari yang Jarang Dijalankan

Sebagai seorang blogger, terkadang tidak setiap hari bisa melakukan update artikel secara rutin. Contohnya saja saya pribadi. Ya memang sih karena blogging menjadi pengisi waktu rutiitas keseharian. Namun karena saking padatnya kegiatanku, terkadang tidak setiap hari bisa melakukan update artikel di blog ini.

Apa anda juga mengalami hal yang sama?

Namun, ada beberapa hal yang sangat bermanfaat bagi perkembangan blog kita yang sering kali dilupakan para blogger. Apa itu? Yap, sering update artikel setiap hari.

4 Manfaat Update Artikel Blog Setiap Hari yang Jarang Dijalankan

Jujur, seperti yang sudah saya ceritakan di awal artikel ini, saya sendiri juga belum bisa secara maksimal update artikel di blog ini. Untuk itu, ketika saya berusaha “memotivasi” diri sendiri, akhirnya sata coba tuliskan beberapa hal yang menurutku menjadi “titik pencerah” bagi blog ini khususnya, umumnya bagi perkembangan blog Anda sekalian nantinya.

Baca juga: 3 Cara Membuat Trafik Pengunjung Blog Stabil Bahkan Naik

Manfaat Update Artikel Blog Setiap Hari yang Jarang Dijalankan

Berikut ini ada beberapa manfaat ketika kita bisa secara rutin melakukan update artikel setiap hari di blog kita.
1. Blog akan kaya informasi bagi pembaca

Bagaimana tidak, ketika kita bisa memberikan update artikel setiap hari, tentu saja di dalam situs yang kita kelola tersebut akan kaya informasi. Dihitung saja secara manual. Jika sehari satu artikel saja, maka seminggu sudah tujuh artikel. Itu artinya, dalam satu bulan sudah 30 artikel. Dan setahun sudah 120 atikel.

Bayangkan jika blog Anda memang didesain secara khusus untuk tetap eksis dalam jangka 5 tahun ke depan. Dengan matan artikel yang berkualitas, bukan tidak mungkin dalam 2 tahun saja blog Anda akan mendapatkan penghasilan melimpah. Baca profil sukses para blogger di Indonesia, pasti mereka konsisten nulis artikel.

Namun, syaratnya cuma satu, artikel harus berkualitas. Silakan pahami secara teliti ciri-ciri artikel berkualitas dan disukai pembaca.
2. Trafik Blog Anda akan meningkat

Lha, salah satu hal yang sering dilupakan pula para blogger adalah hubungan antara banyaknya artikel dengan trafik yang ada. Mungkin saja ada juga sebuah blog yang “minim” artikel namun banyak pengunjung, namun itu jarang sekali terjadi.
Faktanya, orang akan cenderung menikmati sebuah blog yang kaya akan konten berkualitas. Cirinya, banyak artikelnya. Jika sudah demikian, maka poin kedua adalah kenaikan trafik. Hal itulah yang menjadi salah satu kunci kesuksesan seorang blogger, seperti halnya rahasia sukses blog Maxmanroe yang update setiap hari.
3. Blog menjadi berdedikasi baik dimata pembaca dan search engine

Dalam bahasa sederhananya, blog Anda akan memiliki reputasi yang baik. Jika ada orang lain yang membaca blog Anda yang kaya akan infomasinya (kualitas dan banyaknya artikel), maka orang akan memberikan penilaian lebih terhadap Anda.
Diibaratkan kita mau beli HP, coba bandingkan, lebih memilih toko yang memiliki banyak model dan merek hp atau lebih memilih toko yang hanya memiliki beberapa produk saja?
Jawabannya sudah sangat jelas sekali.
4. Meningkatkan produktivitas diri

Diakui atau tidak, kemampuan menulis menjadi syarat mutlak menjadi seorang blogger sejati. Silakan fahami artikel 10 kesalahan fatal blogger pemula yang sudah pernah saya ulas sebelumnya. Semakin banyak kita menulis artikel, semakin meningkat pula kualitas dan produktivitas diri kita.
Simpelnya, dengan update artikel blog setiap hari bisa mencerdaskan otak kita Sob. Gak percaya? Buktikan saja sendiri, hehe.
Setidaknya itulah sekelumit manfaat update artikel setiap hari bagi Anda. Jika memang Anda mampu untuk itu, kenapa tidak? Namun, jangan pernah memaksakan kehendak yang memang diluar batas kemampuan. 
Jika Anda nekat, biasanya yang terjadi adalah dua hal, yaknu kualitas konten yang rendah, dan berpotensi copas artikel orang lain tanpa menggunakan etika. Jika itu yang terjadi, blog Anda tidak akan semakin maju, namun akan semakin mundur ke belakang, termasuk diri Anda sendiri. So, semoga bermanfaat, salam.
1 Likes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Nulisku We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications