Tehnik White Hat SEO Terpopuler Saat Ini – Salah satu teknik optimasi SEO yang paling terkenal saat ini cuma ada dua, yakni White Hat SEO dan Black Hat SEO. Kedua optimasi SEO website tersebut telah secara terbukti bisa menaikkan trafik blog di halaman pertama Google.
Tidak hanya itu saja, kedua teknik SEO tersebut secara “nyata” menjadi dua tips blog terpopuler di kalangan para blogger atau internet marketer.
Oleh karena itu, dalam kesempatan ini perlu juga kita bahas secara detail sebenarnya apa sih teknik white hat SEO dan black hat SEO? Lalu adakah perbedaan antara keduanya?
Untuk memahami kedua hal tersebut, ada baiknya Sobat mempelajari secara mendasar terlebih dahulu mengenai 3 Elemen SEO Utama dalam sebuah Blog.
Perbedaan Black Hat SEO dengan White Hat SEO
Apabila Anda sudah terjun ke dunia blogging, pelan tapi pasti pada saatnya juga akan mempelajari sebuah teknik SEO. Ketika sudah memasuki fase tersebut, kita akan sering kali istilah White Hat dan Black Hat.
Apakah yang dimaksud dengan black hat SEO atau white hat SEO? Dan bagaimana cara melakukan kedua teknik SEO terpopuler tersebut?
Ketika kita mendengar istilah SEO, maka sejatinya tujuan utamanya adalah membuat website Anda berada pada halaman pertama SERP Google, ataupun mesin pencari lainnya. Namun faktanya, saking banyaknya blogger yang melakukan metode optimasi tersebut, membuat peta persaingan di Google juga semakin tinggi. Kompetisi naik, namun teknknya cuma dua.
Pada awalnya, teknik SEO terkenal tentu saja adalah white hat SEO. Namun lama kelamaan, banyak orang yang mengembangkan teknik wgite SEO dengan memanfaatkan celah yang ada guna memperoleh hasil yang lebih maksimal, sehingga dikenal dengan istilah black hat SEO.
Sesuai namanya, kedua teknik SEO tersebut berbeda sekali, yang satunya bermakna “putih” yang kedua dimaknai “hitam”. Keduanya sama-sama teknik SEO, namun berbeda konsep dalam prosenya.
Teknik White Hat SEO Terpopuler
White hat seo adalah optimasi SEO yang dilakukan seseorang dengan menerapkan dua pola secara simultan; yakni sesuai anjuran Spider mesin pencari dan berdasarkan pola perkembangan Algortima mesin pencari, serta menilai pola kebutuhan user selaku konsumen dari sebuah website.
Bisa dibilang, tekni white hat SEO ini adalah cara yang “benar” karena sesuai anjuran dengan memperhatikan etika serta aturan main dan lazimnya dinamakan TOS yang telah ditentukan kebanyakan search engine apapun.
Bagaimana cara melakukan optimasi white hat SEO ini?
Caranya sebenarnya cukup mudah (secara gramatikal bahasa), yakni dengan melakukan optimasi SEO On page dan off page; namun dalam pelaksanaanya banyak pula yang merasa susah. Namun, semua tergantung dari kegigihan Anda dalam mempelajari teknik SEO ini.
Berikut ini adalah beberapa fokus optimasi yang digunakan pada white SEO:
All Tag Alt
Keyword
Backlink
Design
Kecepatan situs
Dan masih banyak lagi
Untuk memperjelas pemahaman di atas, silakan baca artikel di bawah ini.
Karena teknik ini terbilang sesuai aturan, maka dampak white hat SEO bagi blog kita tentu saja lebih aman, lama dan jangka panjang, tergantung seberapa konsisten kita menjalankannya.
Secara sederhana, anggapan ini bersesuaian dengan paradigma berfikir Google misalnya. Google akan memberikan “penghargaan” bagi blog yang berkualitas. Salah satunya akan di menempatkan blog tersebut di halaman pertama Google.
Untuk lebih memahami beberapa peraturan/ TOS Google, silahkan baca “halaman pedoman webmaster” disana anda akan menemukan informasi lebih tentang tata cara membuat konten yang baik, desain blog dan bagaimana link bekerja, dan masih banyak lagi.
Saya kira hanya dengan menguasai kedua teknik SEO on page dan off page, Sobat akan bisa menguasai “pejwan” Google.
Teknik Black Hat SEO
Pada dasarnya, teknik ini muncul dari teknik white hat, namun karena merasa cara white hat SEO memerlukan waktu lebih lama, maka ada orang yang menginginkan cara instan dan cepat dalam memperoleh trafik mesin pencari, dan teknik ini lebih pada “memanfaatkan” celah dari konsep white hat SEO.
Banyak yang berpendapat bahwa teknik Black Hat SEO dianggap merupakan taktik SEO yang cukup berbahaya, namun dengan hasil cepat. Dengan begitu, banyak pula orang menggunakan teknik ini sebagai jalan termudah untuk memperoleh trafik.
Black hat SEO cenederung dilakukan bertolak belakang dengan TOS mesin pencari. Bisa dikatakan juga teknik ini tidak “fair” atau tidak sportif.
Tehnik Black Hat SEO Terpopuler
Teknik black hat SEO sebenarya adalah pengembangan white hat SEO, namun secara berlebihan dan over. Dan oleh karena itu, cara ini diterapkan secara “serampangan”. Contoh sederhananya adalah dengan memperbanyak kata kunci pada homepage, laman artikel dll. Bahkan sering kali melakukan penembakan kata kunci (keyword) dengan cara membabi buta dan berulang-ulang pada satu halaman.
Ada juga sebuah teknik Farming. Teknik farming dilakukan dengan memperbanyak link pada satu halaman situs (blog) maupun website untuk injeksi link yang jumlahnya sangat banyak, bisa mencapai ratusan bahkan ribuan.
Selain daripada itu, saat ini juga sudah populer dengan yang namanya “j*ngling”. Teknik ini menggunakan boot mesin yang secara otomatis akan menaikkan trafik hanya dengan modal server dengan bandwith besar. Untuk blog baru saja sehari bisa mencapai puluhan ribuan trafik.
Kasus yang sering terjadi, penggunaan Black Hat SEO bisa menghasilkan hasil yang sangat cepat, namun hasil tersebut hampir tidak akan mampu bertahan lama dibandingkan White SEO.
Namun, karena dianggap berbahaya, maka siapa saja harus faham betul apa yang akan mereka hadapi, salah satunya adalah “pinalti” dari mesin pencari.
Jadi pada intinya Black Hat SEO ini adalah metode SEO yang tidak dianjurkan. Olehkarena itu, berusaha menghadapi kompetisi secara sehat, hormati kesuksesan orang lain, dan berusa keras bisa meniru kesuksesan orang lain tersebut.
Jika ada pertanyaan seputar white hat SEO dan black hat SEO, silakan hubungi kami, salam.